Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) merupakan program yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdiktisaintek) untuk menumbuhkan, mewadahi, dan mewujudkan ide kreatif dan inovatif mahasiswa dengan tujuan untuk mempersiapkan mahasiswa menjadi sumber daya manusia yang berorientasi ke masa depan, kompetitif, dan berdaya saing. Universitas Udayana dalam mempersiapkan kontestasi PKM tahun 2025 ini, melakukan pendampingan maksimal bagi proposal PKM mahasiswa melalui kegiatan Coaching Clinic yang difasilitasi oleh Pusat Kreativitas dan Prestasi Mahasiswa melalui Biro Kemahasiswaan Universitas Udayana.

Jumat (9/5/2025) diselenggarakan Kegiatan Pembukaan Coaching Clinic PKM hasil seleksi final tingkat perguruan tinggi diselenggarakan di Aula Pasca Sarjana, Kampus Unud, Denpasar. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua Pusat Kreativitas dan Prestasi Mahasiswa (Puspresma) Dr. Drs. I Wayan Santiyasa, M.Si beserta sekretaris Bima Kumara, S.H., M.H, Koordinator Bidang Minat dan Bakat Biro Kemahasiswaan Universitas Udayana, serta Ketua dan Sekretaris Unit Penalaran. Kegiatan ini direncanakan berlangsung selama dua hari hingga hari Sabtu, 10 Juni 2025.

Dalam sambutannya, Ketua Puspresma menekankan pentingnya semangat dan keseriusan tim mahasiswa dalam mempersiapkan proposal PKM. Kegiatan PKM ini merupakan kegiatan kemahasiswaan bidang kreativitas dan inovasi yang paling bergengsi di tingkat nasional. Selain dapat meningkatkan kreativitas mahasiswa, kegiatan ini juga dapat menjadi media belajar mahasiswa untuk meningkatkan softskill dan hardskill. “Kegiatan ini juga mendukung pencapaian IKU 2 Perguruan Tinggi, yaitu mahasiswa berkegiatan di luar kampus”, tegas Wayan Santiyasa.

Secara khusus, Coaching Clinic PKM ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang syarat administratif dan kriteria substansi proposal PKM. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas formatting dan substansi proposal tim mahasiswa. Untuk mensukseskan kegiatan ini menghadirkan dua narasumber yaitu: 1). Dr. Putu Ayu Sani Utami, S.Kep., M.Kep., Sp.Kom dengan judul materi “Syarat-syarat Administratif Proposal PKM Tahun 2025” dan 2). I Putu Tedy Indrayana, S.Pd., M.Sc. dengan materi “Bedah Proposal PKM yang berkualitas siap memenangi pendanaan tahun 2025”.

Narasumber skaligus Sekretaris Unit Penalaran Putu Tedy menyampaikan bahwa Proposal PKM yang diikutkan dalam Coaching Clinic ini dalam rangkaian persiapan unggah ke SIM Belmawa kompetisi PKM tingkat nasional tahun 2025 dengan limitasi waktu sampai 30 Mei 2025. Harapannya, "Melalui kegiatan Coaching Clinic ini akan lebih banyak proposal PKM dari Universitas Udayana yang berhasil lolos pendanaan bahkan memperoleh juara di Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) yang nantinya akan diselenggarakan pada bulan November tahun 2025 di Universitas Hasanuddin Makasar”, ucapnya.