Universitas Udayana kembali menorehkan prestasi membanggakan melalui Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). Sebanyak 17 judul PKM delapan bidang berhasil meraih pendanaan dari Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (DitBelmawa) Kemendikti-Saintek pada tahun 2025 yang mana jumlah ini meningkat tujuh judul dibandingkan capaian tahun sebelumnya.

Rangkaian kegiatan penyamaan persepsi pelaksanaan PKM diselenggarakan pada Rabu (9/7) di Ruang Nusantara, Gedung Agrokomplek Lantai IV, Kampus Sudirman Denpasar. Acara dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Prof. Dr. Gusti Ngurah Alit Susanta Wirya, SP., M.Agr., serta dihadiri Sekretaris Udayana Student Creativity Center (USCC), Ketua dan Sekretaris Unit Penalaran, dosen pendamping PKM, serta tim mahasiswa penerima pendanaan.

Dalam sambutannya, Prof. Alit menyampaikan apresiasi atas capaian tersebut. “Saya sangat berbahagia karena tahun ini Universitas Udayana berhasil meloloskan 17 judul PKM 8 Bidang. Ini adalah buah kerja keras dan komitmen mahasiswa bersama para dosen pendamping,” ujarnya. Ia menekankan bahwa perjuangan belum berhenti pada perolehan pendanaan. Seluruh tim diharapkan semakin disiplin dan bekerja keras untuk mewujudkan target lolos Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) serta meraih medali.
Adapun 17 judul PKM yang lolos pendanaan terdiri atas 8 PKM Riset Eksakta (RE), 3 PKM Karsa Cipta (KC), 2 PKM Pengabdian kepada Masyarakat (PM), 2 PKM Kewirausahaan (K), dan 2 PKM Riset Sosial Humaniora (RSH).

Sekretaris USCC, Bima Kumara, S.H., M.H memaparkan strategi menuju PIMNAS dan pentingnya menjaga komitmen pelaksanaan kegiatan sesuai proposal yang diajukan. “Semangat, konsistensi, dan kesiapan menghadapi monitoring menjadi kunci keberhasilan,” ujar Bima memberi motivasi. Sementara itu, Ketua Unit Penalaran, Dr. Ners. Putu Ayu Sani Utami, S.Kep., M.Kep., Sp.Kom., lebih menekankan aspek teknis pelaksanaan, pendampingan, serta monitoring dan evaluasi internal PKM.
Selama sekitar dua jam, kegiatan berlangsung lancar dengan antusiasme tinggi dari para peserta. Mahasiswa dan dosen pendamping tampak bersemangat untuk segera merealisasikan ide kreatif mereka dalam pelaksanaan PKM 2025.