Denpasar- Jumat, 11/11/2016 Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana melangsungkan rapat senat mahasiswa II. Rapat bertempat di ruang kuliah satu lantai tiga kampus Fakultas Kedokteran Hewan UNUD yang dimulai dari pukul 17.00 WITA. Rapat dibuka serta dipimpin langsung oleh ketua BPM yang dihadiri oleh Senat FKH Udayana, yaitu dari BPM, BEM, Suara Satwa.
Kegiatan rapat senat ini, mengarah ke diskusi antar senat seperti halnya membahas dari kegiatan yang sudah terlaksana dan kegiatan yang belum terlaksana dari masing-masing senat, dan juga membahas mengenai isu intrerna senat itu sendiri. Berbeda halnya dengan kegiatan mimbar yang membahas hasil kuisioner yang telah disebar, membahas kegiatan yang telah dilaksanakan serta membahas mengenai yang ada di lingkungan FKH,
Selain berdiskusi antarsenat, pada rapat kali ini juga diadakan sesi sharing atau berbagi pengalaman bersama salah seorang alumni FKH dan juga ia pernah menjabat sebagai wakil gubernur BEM FKH pada masanya yaitu drh.Yudhi. Beliau berbagi pengalamannya, seperti suka duka mengikuti organisai, serta bagaimana menjalankan organisasi agar tetap hidup.
“Jangan pernah menyerah dan mari berinovasi dan berkreatifitas”, ujar drh. Yudhi dalam rapat senat sore itu.
Dari rapat senat ini, Ananta Drana Byantara selaku ketua panitia mengatakan, “sesi sharing dengan alumni ini sangat bagus, selain untuk menjalin tali silaturahmi dengan alumni kita juga bisa sharing tentang masalah yang dihadapi di ruang lingkup senat, alumni banyak memberi saran dan masukan yang menurut saya sifatnya membangun untuk senat lebih baik kedepannya.”
“Saya berharap dengan diadakannya rapat senat ini, ada kemajuan,keakraban, dan menjalin kekeluargaan antarcivitas akademika FKH yang lebih baik lagi. Tidak hanya dengan orang-orang dilingkungan kampu saja, tapi hubungan baik dengan para alumni, karena alumni juga mempunyai peran penting bagi kita yang masih aktif di lingkungan kampus. Mari kita bersama-sama membangun dan memajukan FKH lebih baik lagi, kalau bukan kita siapa lagi” tambah ucapan Ananta.(mega)