Demo UKM adalah salah satu kegiatan pengenalan UKM dan komunitas kepada mahasiswa baru di Universitas Udayana,dan demo ukm ini dilakukan setiap memasuki tahun ajaran baru yang bertujuan untuk mengenalkan lebih jauh tentang kegiatan apa saja yang ada di Universitas Udayana. Dalam rangka Student Day 2016, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kesenian Universitas Udayana menampilkan sebuah pertunjukan kolaborasi antara 4 divisi yakni tari daerah, paduan suara, musik, dan tari modern. Student Day 2016 ini berlangsung pada hari Minggu, 21 Agustus 2016 yang bertempat di Gedung Widya Sabha Bukit Jimbaran. Demo UKM Kesenian Periode 2016 sendiri merupakan kegiatan rutin dari UKM Kesenian yang dilaksanakan dalam rangka memperkenalkan UKM Kesenian Universitas Udayana kepada Mahasiswa Baru Universitas Udayana.
            Pada demo UKM Kesenian periode 2016 ini menampilkan sebuah pertunjukan kolaborasi dari 4 divisi yang ada di UKM Kesenian yakni tari daerah, paduan suara, music, dan juga tari modern. Dimana dimulai dari pertunjukan tari daerah yang diiringi dengan music serta paduan suara, lalu disusul dengan pertunjukan dari divisi tari modern, selanjutnya terdapat battle antara tari daerah dan tari modern, lalu ke empat divisi melakukan kolaborasi bersama di ending penampilan. Selain ada penampilan, UKM Kesenian juga menyiapkan stand dimana divisi music akan memainkan music sembari menarik perhatian mahasiswa baru agar berminat utuk bergabung dengan UKM Kesenian. 
            Persiapan untuk Demo UKM Kesenian Periode 2016 ini sendiri dilakukan selama kurang lebih dua setengah bulan dimana diawali dengan pembentukan panitia pelaksana. Rapat panitia baik rapat besar ataupun rapat inti koo dilaksanakan untuk mengetahui perkembangan dalam pelaksanaan tugas dari masing-masing sie dan kendala-kendala yang dihadapi baik itu dalam persiapan demo dan saat pelaksanaan kegiatan Demo UKM Kesenian. Demo UKM Kesenian Periode 2016 ini berhasil mendata sebanyak 555 orang calon anggota UKM Kesenian Unud. Dengan kerja sama yang baik antara inti, para panitia dan para penampil, demo UKM Kesenian 2016 dapat berjalan dengan sangat lancar.  

Demo UKM Kesenian Universitas Udayana